Follow Us

Developer Indonesia Bikin Game Online Mirip Genshin Impact, Bangga!

Gama Prabowo - Kamis, 26 Agustus 2021 | 12:30
Game Project Buramato
Czysoft

Game Project Buramato

Bukan hanya itu saja, dalam game Project Buramato juga dihadirkan karakter pemandu yang mirip seperti Paimon di game Genshin Impact.

Fungsi dari karakter tersebut juga sama yaitu guna membantu karakter utama ketika ingin menyelesaikan misi.

Sekilas disebutkan bahwa karakter utama dalam game akan menjelajahi dunia yang bernama Buramato.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Game Online Penghasil Uang yang Wajib Kamu Coba!

Bawa Unsur Kearifan Lokal Indonesia

Meski dinilai mirip dengan Genshin Impact, namun game Project Buramato terlihat menyematkan banyak unsur kearifan lokal Indonesia.

Menurut pengakuan Fahrurrozy Yasin, selaku Founder Ozysoft, monster-monster yang ada di Project Buramato diadaptasi dari cerita-cerita mitologi di pulau Kalimantan.

"Termasuk kisah di balik makhluk-makhluk yang ada di trailer tersebut seperti Iwak Lodan, Lekan Mode, Ma'ingu dan masih banyak lagi," ucapnya, dikutip dari Kompas, Rabu (25/8).

Alur cerita dari game online Project Buramato pun disebutkan berasal dari masyarakat Dayak Paser yang merupakan salah satu suku di Kalimantan.

Namun Fahrurrozy menerangkan kalau nantinya akan banyak elemen mitologi di seluruh Pulau Kalimantan yang dihadirkan dalam game tersebut.

Baca Juga: Greysia Polii Ternyata Suka Main Game Free Fire, Ini Buktinya!
Versi Alpha Diluncurkan Akhir Tahun

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest