GridGames.ID -Pihak penyelenggara MPL PH Season 8 telah resmi mengumumkan hasil investigasi terhadap Nexplay EVOS dan Omega Esports.
Disebutkan bahwa kedua tim telah melakukan tindakan tidak sportif saat bertanding di MPL PH Season 8 Week 7 Day 3.
Akibatnya, Nexplay EVOS dan Omega Esports pun mendapat sanksi dari pihak penyelenggara MPL PH Season 8.
Baca Juga: Diduga Ngetroll, MPL PH Investigasi Nexplay EVOS dan Omega Esports
Sebelumnya, Nexplay EVOS dan Omega Esports diduga melakukan throwing game saat kedua tim bertemu di MPL PH Season 8 Week 7 Day 3.
Sebab terdapat beberapa kejanggalan yang terjadi secara gamblang dalam pertandingan tersebut.
Pertama dari segi battle spell yang digunakan oleh kedua tim selama pertandingan berlangsung.
Di game pertama misalnya, semua roster Nexplay EVOS menggunakan battle spell flame shot yang patut dipertanyakan alasannya.
Baca Juga:Acungkan Jari Tengah, Doyok Geek Fam Kena Hukuman Larangan Bermain
Masuk ke game 2, Nexplay EVOS kembali menggunakan komposisi battle spell yang cukup aneh.
Keempat roster Nexplay EVOS menggunakan flickr dan menyisakan satu retributionuntuk hyper-nya.