Follow Us

Valorant Champions Tour Asia Pasifik 2022 Tambahkan 2 Regional Baru

Amalia Septiyani - Jumat, 07 Januari 2022 | 16:45
VCT Asia Pasifik 2022
Riot Games

VCT Asia Pasifik 2022

GridGames.ID - Memasuki tahun 2022, Valorant kembali mengumumkan musim baru dari Valorant Champions Tour (VCT) Asia Pasifik (APAC).

VCT season baru ini digadang bakal lebih dahsyat dari gelaran yang sama di tahun sebelumnya.

Sirkuit VCT Asia Pasifik akan menampilkan lebih banyak tim, hadiah yang lebih tinggi, dan jadwal kompetisi baru.

Baca Juga: Riot Games Umumkan Agen Baru VALORANT Bernama Neon, Kapan Rilis?

Pada VCT tahun ini, terdapat regional baru yang ditambahkan, yakni Asia Selatan dan Oseania.

Mereka sekarang akan bermain bersama wilayah Asia Tenggara di sirkuit Asia Pasifik, sehingga jumlah total regional yang berpartisipasi menjadi 8.

Penyertaan ini juga berarti bahwa pemain dari Asia Selatan dan Oseania sekarang akan berada di bawah aturan residensi Asia Pasifik dan nggak akan lagi dihitung sebagai tim asing. Jadi, keseluruhan wilayah yang berkompetisi meliputi Thailand, Filipina, Indonesia, Vietnam, Asia Selatan, Oseania, Singapura/Malaysia, dan Taiwan/Hong Kong.

Baca Juga: Riot Games Pamerkan Agen Terbaru Valorant di VCT Champions Finals

VCT Asia Pasifik 2022
Riot Games

VCT Asia Pasifik 2022

Format Kompetisi Season VCT 2022 terdiri dari 3 event global, Masters 1, Masters 2, dan Champions.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest