GridGames.ID -Sebentar lagi tim nasional (timnas) esports Indonesia akan bertanding di ajang SEA Games 2021 Vietnam.
Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) selaku induk organisasi esports di Tanah Air pun telah melakukan sejumlah persiapan.
Salah satunya adalah dengan melakukan Seleksi Nasional (Seleknas) yang menggunakan empat skema berbeda.
Baca Juga: Profil Lanang Mega, Calon Pelatih Timnas Esports di SEA Games 2021
Mulai dari Kejuaraan Nasional (Kejurnas), Pekan Olahraga Nasional (PON), jalur undangan, dan rekomendasi coach.
Semua pemain yang terpilih nantinya bakal disaring lagi lewat Pelatihan Nasional (Pelatnas).
Kemudian setelah itu baru lah coach timnas esports akan memilih siapa saja yang layak untuk membela Indonesia di SEA Games 2021.
Baru-baru ini Manager Tim Nasional Esports Indonesia, Erlangga Putra mengungkapkan aspek yang menjadi pertimbangan pelatih untuk menentukan pemain timnas.
Baca Juga: Ini 4 Tahap Seleksi Pelatih Timnas Esports Indonesia di SEA Games 2021
Ia mengatakan bahwa ada tiga aspek utama yang dinilai oleh pelatih dari calon punggawa timnas esports.