Seiring berjalannya waktu, EVOS Ferxiic dengan hero Kimmy membuat rotasi Bigetron Alpha menjadi sempit.
Meski begitu, Bigetron Alpha masih bisa menyeimbangkan permainan dan justru memberi dejavu untuk EVOS Legends di game kedua.
Bigetron Alpha yang beberapa kali diserang habis-habisan oleh EVOS Legends, justru bangkit.
Baca Juga: RRQ Hoshi Sukses Tumbangkan Geek Fam ID 2-0 di Week 1 MPL ID S9
Dalam waktu 20 menit 31 detik, jual beli serangan di area base milik EVOS Legends dimenangkan oleh Bigetron Alpha.
Renbo dkk berhasil membawa Lord dan war yang terjadi kala itu membuat para punggawa EVOS Legends nggak fokus dengan posisi Lord yang tengah menghajar base mereka.
Dengan kemenangan Bigetron Alpha, membuat pertandingan hari ini menciptakan skor imbang 1-1 dan mengharuskan adanya game ketiga alias babak penentuan.
Baca Juga: Moonton Beri Gebrakan Baru, Nonton MPL ID Season 9 di Bioskop!
Game ketiga berjalan cukup alot, di mana pertahanan kedua tim ini sama-sama cukup baik.
Namun EVOS Legends terlihat nggak mau mengulangi kesalahan yang sama di game kedua.
Mereka berhasil mendominasi permainan dengan melakukan objective gaming.