Follow Us

Kapten BOOM Esports Waspadai Tim Ini di VCT 2022 APAC Challengers

Randy Fauzi F - Selasa, 01 Maret 2022 | 10:30
Kapten BOOM Esports, Fl1pzjderr.
Instagram/@boomesportsid

Kapten BOOM Esports, Fl1pzjderr.

GridGames.ID - BOOM Esports resmi menasbihkan diri sebagai juara VCT 2022 Stage 1 - Challengers Indonesia.

Dalam format pertandingan best of 5, BOOM Esports menang atas BOY WITH LOVE di babak final dengan skor 3-0.

Berkat gelar juara tersebut, BOOM Esports berhak mendapat hadiah uang $10 ribu atau setara Rp143 jutaan.

Baca Juga: BOOM Esports Juara VCT 2022 Stage 1 Challengers Indonesia

Selain itu, BOOM Esports juga bakal menjadi wakil Indonesia di VCT 2022 APAC Challengers.

Bagi yang belum tahu, APAC Challengers merupakan kompetisi yang mempertemukan tim-tim VALORANT terbaik di Asia Tenggara.

Turnamen tersebut merupakan bagian dari rangkaian VALORANT Championship Tour yang ujungnya akan membawa tim juara ke VALORANT Champions di akhir tahun.

Kapten BOOM Esports, Fl1pzjderr mengungkapkan ada beberapa tim yang diwaspadainya di APAC Challengers nanti.

Baca Juga: BOOM Esports Juara Regional Finals DPC SEA 2021/2022 Tour 1, Selamat!

Hal tersebut disampaikannya dalam sesi wawancara usai pertandingan final BOOM Esports vs BOY WITH LOVE, Minggu (27/2/2022).

Fl1pzjderr menyatakan jika tim asal Thailand dan Singapura bakal mendapat perhatian lebih dari BOOM Esports.

Editor : Randy Fauzi F

Baca Lainnya

Latest