GridGames.ID - Siapa sangka AURA Fire, tim yang kerap dianggap tim underdog di MPL ID, memiliki performa yang konsisten di musim ke-9 ini.
Sejak pekan pertama, AURA Fire menunjukkan kemampuan bermainnya yang semakin bertumbuh pesat.
Pada pekan kelima MPL ID S9, Kabuki dkk sukses menduduki peringkat tiga teratas yang mengalahkan Alter Ego, EVOS Legends dan Bigetron Alpha.
Baca Juga: AURA Fire Taklukkan EVOS Legends 2-0, Fluffy: Rahasianya Ada di High
AURA Fire pun semakin menunjukkan konsistensinya bermain di MPL Indonesia dengan strategi dan susunan roster yang lebih fresh.
Mereka berhasil menaklukkan Bigetron Alpha 2-0 tanpa perlawanan di hari kedua minggu keenam yang berjalan sore ini (26/3).
Kedua tim ini memiliki permainan yang begitu seimbang, sehingga memengaruhi jalannya pertandingan yang berjalan cukup lama, yakni 22 menit 1 detik.
High dengan Karina keluar sebagai MVP dari game pertama dengan KDA 7/1/7 yang membawa AURA Fire berhasil memenangkan game pertama.
Baca Juga: Sukses Pecundangi Geek Fam 2-0, Fluffy AURA Sebut Match Berjalan Seru