Follow Us

Profil Rafli Aidil Fitrah, MVP Cabor Esports Free Fire SEA Games 2021

Randy Fauzi F - Senin, 16 Mei 2022 | 18:30
Roster timnas Free Fire Indonesia, Rafli Aidil Fitrah.
Instagram/@garudaku.esi

Roster timnas Free Fire Indonesia, Rafli Aidil Fitrah.

Ia berhasil masuk timnas esports Indonesia lewat jalur PON XX Papua 2021.

Sebelumnya, Rafli mewakili Sulawesi Tenggara di ajang eksibisi esports PON XX Papua 2021 dan keluar sebagai juara.

Baca Juga: Jadwal dan Format Babak Grup Mobile Legends SEA Games 2021 Vietnam

Kala itu, Rafli dan kawan-kawan sukses memuncaki klasemen akhir dengan perolehan 145 poin dan 2x Booyah.

Bersaing dengan nama-nama besar untuk bisa mendapat satu tempat di timnas Free Fire Indonesia tak membuat Rafli gentar.

Buktinya dia berhasil lolos dan masuk sebagai roster utama timnas Free Fire Indonesia 2 di SEA Games 2021 Vietnam.

Hingga akhirnya, Rafli mempersembahkan medali perak untuk Indonesia dan mampu meraih gelar MVP.

Baca Juga: Ini Smartphone yang Dipakai Timnas Esports Indonesia di SEA Games 2021

Berdasarkan catatan GridGames, saat ini Rafli belum bergabung dengan tim esports profesional mana pun.

Dengan begitu, capaiannya di SEA Games 2021 Vietnam bukan tidak mungkin bisa jadi pembuka jalan menuju karir atlet esports profesional Indonesia. (*)

Editor : Randy Fauzi F

Baca Lainnya

Latest