GridGames.ID - Indonesia kembali meraih medali perak di ajang SEA Games Vietnam 2021 untuk cabor Esports Mobile Legends: Bang Bang hari ini (20/5).
Timnas Esports Indonesia yang beranggotakan Alberttt, Sanz, CW, R7, dan Vyn, menjadi Runner-up setelah kalah 1-3 atas Filipina.
Pada pertandingan dengan sistem Best of 5 (Best of 5), Indonesia hanya memenangkan satu pertandingan di game kedua.

Pemberian medali untuk para pemenang cabor Esports MLBB di SEA Games Vietnam 2021 (20/5).
Baca Juga: Timnas MLBB Indonesia Raih Medali Perak di SEA Games Vietnam 2021
Dengan bertambahnya medali perak dari Mobile Legends, Timnas Esports Indonesia hingga hari ini sudah menyabet total 1 Emas dan 3 Perak.
Ternyata, raihan medali kali ini diwarnai dengan aksi protes yang disampaikan Tim Indonesia.
Terdapat beberapa faktor yang merugikan Timnas Indonesia dan mereka pun sudah mengajukan banding.

Roster timnas Mobile Legends Indonesia di SEA Games 2021.
Baca Juga: Klasemen Akhir Kualifikasi PUBG Mobile SEA Games 2021 Vietnam