Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Review realme narzo 50 5G, HP Gaming Mid Range dengan Grafis Memukau

Amalia Septiyani - Rabu, 25 Mei 2022 | 08:55
realme narzo 50 5G
GridGames/ Amalia Septiyani

realme narzo 50 5G

GridGames.ID - realme baru saja merilis rangkaian produk smartphone di acara Unleash The Mighty Power pada Selasa, 24 Mei 2022 kemarin.

Salah satu smartphone yang dirilis realme adalah realme narzo 50 5G, sebuah smartphone 5G kelas menengah yang digadang begitu powerfull untuk gaming.

realme narzo 50 5G membawa prosesor gaming MediaTek Dimensity 810 5G yang mengadopsi proses produksi 6nm.

Smartphone ini juga memadukan dua inti Arm Cortex-A76 'Big' yang mumpuni dalam CPU octa-core yang beroperasi hingga kecepatan 2.4GHz.

Baca Juga: realme Akan Luncurkan Smartphone Gaming Terbaru “realme narzo 50 5G”

Proses 6nm terbaru ini memiliki kerapatan transistor lebih tinggi daripada proses 7nm, sehingga menghasilkan konsumsi daya yang lebih rendah.

Dari segi layar, realme narzo 50 5G mengusung 90Hz Ultra Smooth Display dengan sampling rate mencapai 180Hz dalam layar seluas 6,5 inci.

Layar realme narzo 50 5G

Layar realme narzo 50 5G

Mampu menghasilkan 90 frame per detik, 90Hz Ultra Smooth Display memiliki kecepatan refresh 50 persen lebih tinggi dibandingkan dengan tampilan 60Hz konvensional.

Baca Juga: realme Siap Rilis Smartphone Gaming Kolaborasi Free Fire di Indonesia

Smartphone ini memiliki bodi yang super tipis dan ringan, di mana ketebalannya hanya 8,1mm saja.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x