GridGames.ID - Turnamen esports Mabarkuy Indonesia kembali hadir di tahun ini setelah sukses digelar pada tahun 2021 lalu.
Di tahun ini, Mabarkuy resmi mengganti namanya menjadi Lead National Series Mabarkuy 2022.
Turnamen yang dihadirkan oleh IndiHome yang berkolaborasi dengan UPoint ini memiliki total hadiah uang tunai senilai Rp 400 juta.
Berbeda dari tahun sebelumnya, Lead National Series Mabarkuy 2022 mempertandingkan game Free Fire, Lokapala, hingga Mobile Legends : Bang Bang.
Baca Juga: MPL ID S10 Dinobatkan Sebagai Turnamen Terpopuler Pada Agustus 2022
Babak kualifikasi turnamen ini terbagi menjadi beberapa bagian, sebagai berikut :
1. Invited Qualifier yang menghadirkan tim-tim esports professional.
2. National Qualifier yang dipecah menjadi 2 bagian yaitu qualifier area Barat yang meliputi Sumatra, Jawa, Bali dan qualifier area Timur yang meliputi Kalimantan, Sulawesi, dan Indonesia bagian timur.
3. TREG Qualifier yang dilakukan masing-masing Telkom Regional sehingga ada wakil dari masing-masing regional untuk Grand Final. Telkom Regional sendiri terbagi ke 7 region yaitu Sumatera, Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan, dan Indonesia Timur.
4. Add Ons Qualifier yang dilakukan khusus untuk pelanggan Add on IndiHome Gamer untuk mendapatkan kesempatan bermain dan berkompetisi memperebutkan tiket menuju ke Grand Final.