GridGames.ID -Qualcomm baru saja meluncurkan chipset gaming flagship terbarunya, Snapdragon 8 Gen 2.
Chipset Snapdragon 8 Gen 2dirancang untuk menjadi dapur pacu bagi hp flagship dan hp gaming berbasis Android.
Chipset penerus Snapdragon 8 Gen 1 ini digadang-gadang membawa upgrade spesifikasi CPU dan GPU yang signifikan.
Tak hanya itu, Snapdragon 8 Gen 2 juga membawa segudang fitur gaming baru yang akan memperkaya pengalaman bermain game di platform mobile.
Baca Juga: Teaser Konsol Genggam Razer Edge 5G Rilis, Bawa Chipset Gaming Terkencang?
Qualcomm mengenalkan Snapdragon 8 Gen 2 sebagai SM8550-AB dan diproduksi menggunakan proses 4nm.
Berkat proses fabrikasi 4nm, Snapdragon 8 Gen 2 mampu berfokus pada peningkatan efisiensi daya.
Dilansir dari situs resmi Qualcomm, Snapdragon 8 Gen 2 menghadirkan performa hingga 25% lebih tinggi dengan efisiensi hingga 40% lebih tinggi dibandingkan dengan Snapdragon 8 Gen 1.
Spesifikasi CPU dan GPU
Qualcomm mendesain Snapdragon 8 Gen 2 dengan clock-speed yang sama dengan Snapdragon 8+ Gen 1.
Meski begitu, Qualcomm mengubah komposisi core nya yang memiliki 1 Kryo Prime core 3,2GHz dan didukung 4 core performa yang mampu menjalankan multi-thread dengan baik dan berjalan pada kecepatan 2,8GHz. Kemudian ada pula 3 core efisiensi 2,0GHz.
Chipset ini menghadirkan dukungan untuk teknologi RAM dan memori baru yang lebih cepat.