GridGames.ID - Game dimasa sekarang ini memang dominan dimainkan secara online, begitupun game-game yang hadir di mobile dan mengharuskan kita memiliki koneksi internet atau kuota agar dengan leluasa kita bisa memainkannya.
Apalagi kalau kalian berada di tempat yang susah sinyal, jangankan masuk ke dalam game, loading aja nggak jalan. Bikin kesel banget nggak sih?
Eits, ternyata nggak semua game di mobile dimainkan secara online, lho. Buktinya ada 5 game yang bisa kalian mainkan secara offline tanpa koneksi internet, apalagi kalau kita lagi terjebak dalam keadaan gabut dan pas banget lagi kehabisan kuota.
Baca Juga : Ini Dia 5 Game Android yang Menggunakan Jalan Cerita Film Star Wars
Nah, ini dia 5 game yang bisa dengan leluasa kalian mainkan tanpa koneksi internet alias offline.
1. Adventure Llama
Game yang dirilis oleh Orube Game Studio ini merupakan gabungan dari gaya petualangan Indiana Jones dengan hewan Llama yang bernama Pablo dengan rupa yang konyol namun memiliki mimpi menjelajahi reruntuhan peradaban llama Inca.
Game ini jika dilihat hampir sama dengan game Mario Bros, namun nggak sepanjang perjalanan Mario hingga mencapai istananya, kalau Adventure Llama ini hanya berada di sebidang tempat berlatar seperti di ruang bawah tanah kuno.
Kalian bisa memainkannya dengan satu tombol dan level yang singkat, namun banyak tantangan untuk mengisi waktu dengan kostum dan balon baru yang bisa kalian buka agar penjelajahan kalian di ruang bawah tanah kuno bersama Pablo si llama semakin seru.
2. I Love Hue