Setelah Juarai Major Series Season 4, DG Esports Siap Melaju Ke CODM Garena Invitational

Rabu, 10 Maret 2021 | 15:00
Garena

DG Esports, juara 1 CODM Major Series Season 4

GridGames.ID - DG Esports, sang juara bertahan di musim lalu, kini berhasil menyabet juara pertama di turnamen Major Series Season 4 Powered By AXIS dan SanDisk, serta didukung oleh Honda.

Berkat kemenangannya tersebut, tim yang mengalahkan Rimo Sadewa di Grand Final ini berhak membawa pulang uang tunai senilai Rp 100 juta.

Nggak hanya itu, DG Esports juga bakal mewakili Indonesia ke turnamen tingkat regional "CODM Garena Invitational" mendatang.

Baca Juga: 6 Tim Siap Bertarung Di Grand Final CODM Major Series Season 4 & Queen Series Season 2

DG Esports mengalahkan Rimo Sadewa dengan skor akhir 2-0 pada babak Grand Final yang digelar di kantor Garena Indonesia secara tertutup pada tanggal 7 Maret 2021.

Perjuangan DG Clove dan kawan-kawan bisa dikatakan sangat dominan dengan permainan yang nggak terkalahkan dari awal hingga akhir pertandingan.

Rotasi serta irama yang dilakukan selama bermain di kedua map yang terpilih yaitu Crash sangat baik.

Baca Juga: 10 Tim Terbaik Siap Bertanding di CODM Major Series Season 4

Hal tersebut menguntungkan seluruh pemain terutama para rusher yang dapat mengelabui tim Rimo Sadewa yang akhirnya membawa mereka menuju kemenangan dengan nilai penuh.

Sementara itu, Tim Monochrome Esports mengikuti di posisi kedua, dan Rimo Sadewa di posisi ketiga.

Queen Series Season 2

Pada saat bersamaan, turnamen Queen Series Season 2 juga menggelar babak Grand Final.

Piala juara pun direbut oleh Kayze Avere Fede setelah menang atas skor 3-0 mengalahkan Takae Calamity di posisi kedua.

Garena
Garena

Kayze Avere Fede, juara 1 CODM Queen Series Season 2

Permainan lihai dan strategi yang dilakukan selama 3 ronde oleh Kayze Avere Fede membuat sang MVP Kayze.AelsAF dapat memanen skor dan membawa tim menuju kemenangan.

Dengan ini, Kayze Avere Fede dinobatkan sebagai tim wanita terkuat Call of Duty: Mobile Indonesia.

Baca Juga: Update Call of Duty: Mobile Battle Pass Season 2 “Day of Reckoning”

Dengan kemenangan kedua tim ini, tim dari Garena Call of Duty: Mobile ingin mengucapkan terima kasih untuk seluruh penonton.

Nggak hanya dalam hal menonton kedua turnamen aja, melainkan seluruh bentuk dukungan untuk turnamen Major Series Season 4 dan Queen Series Season 2.

So, jangan lupa untuk dukung tim Indonesia pada ajang turnamen regional CODM Garena Invitational mendatang ya, guys! (*)

Baca Juga: Update Terbaru CODM Hadirkan Lokasi Pertempuran COD: Modern Warfare

Tag

Editor : Amalia Septiyani