GridGames.ID - Setelah Emperor dan Marsha keluar dari tim Evos eSports, ternyata Rekt yang sebelumnya tergabung dalam tim Louvre dan G sang kapten tim Aerowolf Roxy masuk dalam tim Evos eSports untuk menggantikan mereka.
Dalam postingan Instagramnya 4 hari yang lalu, Evos eSports mengumumkan kedua orang tersebut sudah resmi bergabung dalam timnya untuk divisi Mobile Legends.
Baca Juga : Jonathan 'Emperor' Liandi Dikick dari EVOS eSport, Apa Penyebabnya?
Sebelumnya Evos juga mengumumkan lewat satu video yang diposting pada tanggal 22 Desember 2018 lalu, yang memperlihatkan momen-momen terbaik saat ajang MPL ID Season 2 dengan caption perpisahan untuk Emperor dan Marsha.
Marsha yang punya nama asli Steven Kurniawan itu sebelumnya adalah anggota divisi Mobile Legends tim RRQ yang kemudian memutuskan pindah ke Evos eSports pada akhir April 2018.
Sedangkan Emperor yang punya nama asli Jonathan Liandi, sebelumnya adalah pemain tim Bigetron divisi Mobile Legends sebelum bergabung ke Evos pada akhir Juni 2018 lalu.
Mereka berdua untuk sekarang ini belum masuk dalam tim eSport manapun. Emperor sendiri mengakui kalo dirinya sekarang milik publik dan kini ia sedang menghabiskan kontrak sebagai streamer di Evos walaupun sudah nggak jadi player lagi untuk tim itu.
Emperor dan Marsha kini tergantikan oleh Rekt yang sebelumnya tergabung dalam tim Louvre dan G dari Aerowolf Roxy.