Dalam situs pra-registrasi yang disebutkan linknya di atas, para pemain bisa mengintip konten BTS WORLD, termasuk pengenalan game, serta BTS STORY.
Juga terdapat "Dari BTS" yaitu sebuah pratinjau dari "fungsi mobile" yang membuat pemain dapat berinteraksi secara virtual dengan para member.
Baca Juga : Sisi Lain Industri Game: Riot Games yang Didemo Para Karyawannya
Nggak cuma itu, di dalam situs tersebut juga tersedia game sederhana, di mana para pemain harus menjawab beberapa pertanyaan untuk mencari tau member mana yang paling cocok dengan pemain, jika mereka menjadi manager BTS.
Game ini nantinya bakal dirilis secara global di perangkat iOS dan Android. Nantikan tanggal perilisan resmi BTS WORLD, yha, K-Popers! (*)