GridGames.ID - Free Fire menghadirkan kejutanspektakuler lainnya pada Event Booyah Merdeka untuk menambah meriah perayaan HUT RI ke-74.
Sebelumnya, event Booyah Merdeka ini telah diumumkan dan adapulsa total 3 Milyar dan 17 Samsung A70 yang bakal dibagikan pada event tersebut.
Eits, kali ini nggak cuma membagikanpulsa total 3 Milyar dan 17 Samsung A70, tapi juga mendapatkanItem Eksklusif Magic Cubehingga Topeng Rangdasecara gratis.
Baca Juga: Dapatkan Pulsa 3 Milyar dan 17 Hape di Event Booyah Merdeka Free Fire
Nah, kalian bisa simak penjelasannya di bawah ini, yha!
Merdeka Di 17 Agustus 2019, Dapat Magic Cube Dan Topeng Rangda Gratis!
Cukup dengan memainkanFree Fire selama 17 menit pada tanggal 17 Agustus 2019 pukul 11.00 - 14.00 WIB, kalian bisa mendapatkanMagic Cube Gratis dan 5 Token Merdeka langsung.
Magic Cubesendiri merupakan ingame item yang sangat langka di dalam game Free Fire yangdapat ditukarkan dengan berbagai bundle eksklusif bahkan dengan item yang sudahnggak tersedia di dalam shop.
Selain itu kalian juga akan mendapatkan item spesial berupa3D Trial Bundle Kopassus, Parachute Assassin danitem kreasi anak bangsa,Topeng Rangda,cukup dengan login pada hari spesial kemerdekaan ini.
Kumpulkan Token Indonesia, Dapat Pulsa 3 Miliar dan 17 Samsung A70
Dapatkan pulsa hingga 3 Miliar, 17 Samsung A70, dan hadiah bombastis lainnya dengan cara melakukan spin di web event menggunakan Token Indonesia.
Kumpulkan Token Indonesia dengan cara Login dan kill 3 musuh setiap hari mulai dari sekarang hingga tanggal 17 Agustus 2019 mendatang.
Spesial hanya di tanggal 17 Agustus nanti, kalian bakal mendapatkan 4 Token Indonesia pada saat login sehingga kesempatan untuk memiliki hadiahnya akan menjadi semakin besar.
Baca Juga: Update Free Fire Bulan Agustus, Ada Karakter dan Mode Baru, Nih!
Miliki Legend Gun Skin Permanen Di Misi Merdeka
Jangan lupa untuk menyelesaikan Misi Merdeka di tanggal 14-17 Agustus 2019 dan dapatkan item menarik.
Item tersebut adalahLegend Gun Skin - Futuristic Weapon Loot Crate Permanent, Token Indonesia, Token Merdeka, Bounty Card 3D, Fashion Box - Angel & Devil Loot Crate, Weapon Royale Voucher, danmasih banyak lagi.
Token Merdeka yang kalian kumpulkan dapat ditukarkan dengan item SPAS 12 Flaming Wolf Permanent, Bundle Mob Boss Permanent, Character Antonio, The Baby Clown Backpack, dan Summon Airdrop dari sekarang hingga tanggal 19 Agustus 2019 mendatang.
Nah, di tanggal 17 Agustus 2019, kalian juga berkesempatan menerima Token Merdeka 2 kali lipat setelah menyelesaikan match, lho!
Buruan pasangpengingat kalian untuk menjemput hadiah-hadiah menarik tersebut di dalam game Free Fire.(*)