Follow Us

Kick Off Piala Presiden Esports 2020: Dari Nasional Meningkat ke Level Asia Tenggara

Amalia Septiyani - Senin, 14 Oktober 2019 | 12:00
Seremoni Kick Off Piala Presiden Esports 2020
Dok. PPE 2020

Seremoni Kick Off Piala Presiden Esports 2020

GridGames.ID - Piala Presiden Esports 2020 menjadi tahun kedua setelah sukses menggelar yang pertama pada awal tahun 2019.

Rangkaian dari turnamen berskala nasional tersebut dimulai dengan digelarnya Kick Off yang berlangsung di Tennis Indoor Senayan, Jakarta (13/10).

Tahap Kick Off Piala Presiden Esports 2020 ini juga digelar bersamaan dengan Final dari turnamen Free Fire Indonesia Masters Season 2.

Kick off Piala Presiden Esports 2020
Dok. PPE 2020

Kick off Piala Presiden Esports 2020

Hadirnya Piala Presiden Esports 2020 tidak terlepas dari dukungan pemerintah terhadap esports melalui kolaborasi antara Kantor Staf Presiden (KSP), Kementerian Pemuda dan Olahraga, Badan Ekonomi Kreatif, dan Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Baca Juga: Serius Kembangkan eSports, Pemerintah Kembali Gelar Piala Presiden Esports 2020

Giring Ganesha selaku Ketua Panitia Penyelenggara Piala Presiden Esports mengatakan PPE kali ini merupakan komitmen bersama pemerintah dengan berbagai pihak untuk mengembangkan dan memajukan eSports di Indonesia.

Oleh karena itu, penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2020 membawa tagline #EsportsUntukNegeri, guys!

Giring Ganesha, Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden Esports 2020
Dok. PPE 2020

Giring Ganesha, Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden Esports 2020

“Hari ini secara resmi kita memulai seluruh rangkaian Piala Presiden Esports 2020. Dengan harapan besar bahwa esports dan atlet-atlet esports di Indonesia akan terus berkembang dan membawa prestasi bagi bangsa. Kita menunjukan dan membuktikan bahwa dalam eSports, Indonesia bisa dan Indonesia juara!” ungkap Giring.

Digelaran kedua ini, terdapat peningkatan level turnamen dalam Piala Presiden Esports 2020, yang sebelumnya hanya kejuaraan nasional, kali ini meningkat menjadi level regional Asia Tenggara.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest