GridGames.id – Akhirnya, susunan organisasi Esports Indonesia semakin lengkap usai berdirinya Pengurus Besar Esports Indonesia.
PB ESI, begitulah singkatannya telah terbentuk secara resmi pada 18 Januari 2020 kemarin.
Digelar di Jakarta, Budi Gunawan terpilih sebagai Ketua Umum PB ESI.
Baca Juga: Garena Indonesia Nilai Pemerintah Semakin Perhatian dengan eSports
Mantan ketua BIN ini resmi menjadi ketua umum PB ESI untuk periode 2020 hingga 2024 mendatang.
PB ESI Berada di bawah payung kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).
Sebagai ketua pertama, Budi Gunawan akan segera membuat regulasi untuk esports di Indonesia.
Dengan terbentuknya regulasi, ia berharap esports Indonesia akan lebih terarah dan menorehkan prestasi di level internasional, seperti dikutip dari Kompas.com.
Budi Gunawan yakin bahwa pertumbuhan esports Indonesia akan sangat pesat dengan melihat data saat ini.
Selain ditunjuknya Budi Gunawan sebagai Ketua Umum PB ESI, beberapa nama besar di kancah politik juga didapuk pada posisi kunci.
Seperti Bambang Soesatyo dan Sandiaga Salahuddin Uno yang menjadi Dewan Pembina.