GridGames.ID - Pekan pertama turnamen PUBG Mobile berskala internasional, PUBG Mobile World League (PMWL) Season Zero usai digelar.
Turnamen Super Weekend wilayah Timur pekan pertama ini digelar selama 2 hari, yakni pada 18-19 Juli 2020 kemarin.
Pada pekan ini, RRQ Athena asal Thailand berhasil menduduki puncak klasemen dengan perolehan 205 total poin dari dua kali Winner Winner Chicken Dinner (WWCD), serta 99 kill poin.
Baca Juga: PUBG Mobile Kenalkan Fitur Baru 'Healthy Gameplay System' di Indonesia
Sedangkan tim perwakilan Indonesia, Bigetron Red Aliens yang dikenal dengan Bigetron RA harus puas berada di peringkat kedua.
Bigetron Red Aliens meraih 189 total poin yang didapatkan dari 2 kali WWCD dan 73 poin kill.
PMWL Season Zero adalah sebuah kompetisi global yang diperkenalkan oleh PUBG Mobile di saat pertandingan dengan format offlinenggak bisa terselenggara dan digantikan dengan format online, karena adanya pandemi Virus COVID-19.
Kompetisi berskala dunia ini dibagi menjadi dua wilayah yaitu Barat dan Timur dandi setiap wilayahnya berisi 20 tim terbaik dari berbagai dunia.
Para tim ini berkompetisi sangat ketat dan berjuang untukmendapatkan hadiah prize pool sebesar lebih dari USD 850ribu yang setara dengan12,6 Miliar Rupiah.
Baca Juga: Raffi Ahmad Bentuk Tim Esports dan Langsung Kenalkan Divisi Pertamanya