Follow Us

Saingi Xbox Game Pass, Google Stadia Umumkan Game Terbarunya

Teguh Wicaksana - Rabu, 23 September 2020 | 18:30
Controller Google Stadia
pocketgamer

Controller Google Stadia

GridGames.ID - Sepertinya layanan game streaming dari Google Stadia juga nggak mau kalah nih dengan Xbox Game Pass besutan Microsoft.

Kali ini, Google Stadia baru saja mengumumkan tujuh game indie terbaru yang akan di rilis ke depan.

Game apa aja ya? Yuk simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Microsoft Akuisisi ZeniMax Media. Akankah Game Mobile Bisa Lebih Berkembang?

1. Kaze and the Wild Masks

Game ini adalah game platformer side-scroll yang terinspirasi dari tahun 90-an.

Kalian akan melawan berbagai sayuran hidup dengan menggunakan kekuatan Wild Masks untuk mendapatkan skill baru.

Kaze and the Wild Masks menjanjikan para gamer pengalaman masa kecil dengan seni piksel berkualitas tinggi dan banyak bonus untuk didapatkan.

Game ini rencananya akan tiba pada tahun 2021.

Baca Juga: Asik! Apple Melonggarkan Peraturan Terkait Game Streaming, Tapi..

2. TOHU

TOHU adalah game adventure atau petualangan yang indah tentang seorang gadis kecil misterius.

Dengan visual alter-ego yang diberikan, kalian akan menjelajahi dunia planet ikan yang aneh namun terlihat begitu indah.

Dalam game ini, kalian akan bertukar di antara dua karakter untuk memanfaatkan kekuatan unik mereka melintasi dunia dan memecahkan teka-teki.

TOHU rencananya akan dirilis pada tahun ini, lho.

Baca Juga: Daftar Lengkap Game yang Rilis di Google Stadia, Ada PUBG Loh!

3. Death Carnival

Game ini memiliki latar tempat di kota pasca-apokaliptik, di mana penduduk mendapatkan hiburan dari menyaksikan Death Canival.

Game dengan mekanisme shooter top-down dan bisa dimainkan secara cross-platform ini punya fitur multiplayer hingga empat pemain.

Death Carnival rencananya akan dirilis akhir tahun ini.

Baca Juga: Simak! Tips & Trik Sederhana Bermain Lokapala untuk Para Pemula

4. Unto The End

Unto the End besutan 2 TON Studios adalah game platforming viking, di mana setiap gerakan bisa jadi adalah hidup dan mati.

Kalian akan menjadi seorang ayah yang berjuang untuk pulang ke keluarganya.

Jadi, kalian harus berjuang melalui beberapa lawan paling sengit di sekitar area peta.

Awasi pola serangan musuh dan sesuaikan gaya bertempur kalian untuk mengatasinya ya!

Unto the End rencananya akan dirilis akhir tahun ini.

Baca Juga: Total Campaign Cyberpunk 2077 Akan 'Lebih Pendek' Dari The Witcher 3

5. Figment: Creed Valley

Game ini adalah sekuel dari Figment di PC ya guys.

Creed Valley adalah game adventure atau petualangan aksi musikal yang berlatar relung pikiran manusia.

Jelajahi dunia yang aneh ini dan atasi tantangan yang membingungkan saat kalian menjajahi dua kadaannya, saat Open-Minded dan Close-Minded.

Serunya, kalian bisa mengalihkan keduanya untuk beradaptasi dengan lingkungan yang terus berubah.

Figment: Creed Valley rencananya akan dirilis pada tahun 2021.

Baca Juga: Google Stadia Gandeng Playa Vista Untuk Mengembangkan Game Eksklusif

6. Nonotale - Typing Chronicles

Game RPG ini memiliki latar dunia yang penuh warna.

Disini kalian akan mengikuti Rosalind untuk misi mencari pengetahuan dan mengumpulkan sampel keindahan alam mistis.

Kalian bisa menggunakan sihir untuk menjelajahi dunia dan berperang melawan musuh dalam game ini.

Nonotale - Typing Chronicles rencananya akan dirilis pada tahun 2021.

Baca Juga: FM 2020 & Watch Dogs 2 Jadi Game Gratis Epic Hingga Akhir September

7. The Darkside Detective Season 2

Pada sekuel dari game detektif komedi ini, kalian akan kembali ke posisi menjadi detektif Francis McQueen saat ia menangani kasus paranormal baru dan bertemu dengan karakter aneh.

Game petualangan point-and-click ini kabarnya akan dirilis awal tahun 2021.

Baca Juga: Iniliah 5 Judul Game yang Akan Hadir Dalam Layanan Google Stadia

Gimana guys menurut kalian mengenai game baru yang akan dirilis untuk Google Stadia ini?

Komen di bawah ya!(*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest