GridGames.ID -Setelah dibuat menebak petunjuk-petunjuk dari foto teaser yang diunggah PUBG Mobile tentang penumpang spesialnya, kini jawabannya telah terungkap.
PUBG Mobile dengan bangga mengumumkan kolaborasinya dengan girlband asal Korea Selatan, Blackpink di sosial medianyapada 24 September 2020 lalu.
Meski kita sudah bisa menebak bahwa penumpang spesial di PUBG Mobile New Era versi 1.0 adalah Blackpink, namun nggak seru kalau nggak diumumkan langsung.
Terjalinnya kolaborasi epic ini ditandai dengan tagar #PUBGMxBLACKPINK.
Sontak, tagar tersebut sempat membuat viral dan trending topik di berbagai media online dan sosial media dengan diunggahnya teaser kolaborasi antara PUBG Mobile dengan Blackpink.
Baca Juga:Battle Royale Kok Girlband? PUBG Mobile Kasih Bocoran Foto Teaser Kolaborasi Dengan Blackpink
Di kolaborasi ini,PUBG Mobile mengajakkalian semua untuk masuk ke dalamgame dan merayakan peluncuran album terbaru dari Blackpink berjudul“The Album” yang akan segera rilis.
Nggak cuma itu, kalian juga bisa menikmati berbagai fitur-fitur kolaborasi eksklusif lainnya seperti in-game dengan tema khusus,efek visual, dan juga musik di lobby yang memperdengarkan lagu-lagu dari Blackpink.
Mulai24 Septemberhingga 2 Oktober 2020 mendatang,kaliansudah dapat mendengarkan single terbaru dan terpopuler dari Blackpink berjudul “How Do You Like That” di lobby PUBG Mobile.
Momen puncak dari kolaborasi ini ada di tanggal 2 Oktober 2020 mendatang yangjuga merupakan tanggal dirilisnya full album terbaru BLACKPINK berjudul “The Album” yang hingga saat ini telah di pre-order sebanyak 800ribu copy.
Nantinya, seluruh pemain PUBG Mobile dapat langsung menikmati lagu-lagu baru tersebut sesaat setelah dirilis.
Baca Juga: Akhirnya! PUBG Mobile Resmi Umumkan Kolaborasinya Dengan Blackpink
Untuk menambah kemeriahan perayaan kolaborasi ini, tema dan item bertema khusus Blackpink pun diterapkan sedemikian rupa.
Dengan begitu, kalian bisa merasakan berbagai gaya ikonik Blackpink tersaji di dalam game PUBG Mobile ini, seperti misalnya :
- Pesawat yang bercat merah muda dengan logo Blackpink
- Airdrop eksklusif dengan warna dan ikon dari album terbaru “The Album”
- Asap warna merah muda ala Blackpink yang keluar dari bom yang kalian lemparkan saat berada di medan tempur
- Berbagai efek visual dalam layar menu utama PUBG Mobile
Nggak cuma itu,para anggota dari Blackpink yang terdiri dari Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose, juga telah memiliki akun pribadi di PUBG Mobile, lho!
Kalian bisamelihat dan mengecek langsung nomor ID para anggota BLACKPINK inidengan cara klik di sini.
Setelah itu, kalian juga diperkenankan untuk mengirimkan hadiah kolaboratif eksklusif dan pesan kepada idolakalian masing-masing.
Bagi kalian yang mengirimkan hadiah paling banyak hingga tanggal 8 Oktober 2020, akan berkesempatan mendapatkan sebuah hadiah spesial dari Blackpink.
Baca Juga: Langsung Catet! PUBG Mobile Bagikan UID Para Member Blackpink
Berbagai hadiah menarik juga diberikan PUBG Mobiledi event kali ini dengan mengadakan sebuah in-game event khusus, mulai tanggal24 September hingga 8 Oktober 2020.
Pemain yang menyelesaikan misi khusus dalam in-game tersebut akan mendapatkan sebuah poin dukungan, yang bisa dipakai untuk mendukung Blackpink dalam game.
Nah, nantinya kalian berkesempatan memiliki berbagai hadiah seperti permanen kostum Adorable Panda Suit, Killer Cadet Set atau bahkan album spesial terbaru yang bertanda tangan para member Blackpink. Goks!
Sebagai tambahan, kalianbisa memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan album spesial terbaru yang bertanda tangan para member Blackpink ini.
Caranya adalah dengan hanya membagikan pengalaman mereka ketika bermain PUBG Mobile di periode kolaborasi ekslusif ini dan menyertakantagar #PUBGMxBLACKPINK. (*)