GridGames.ID -Bigetron (BTR) Esports resmi megumumkan jajaran roster yang akan mengisi divisi League of Legends: Wild Rift, Bigetron Infinity.
Informasi tersebut disampaikan melalui unggahan akun resmi instagram BTR @bigetronesports, Minggu (22/11).
Terdapat 6 nama yang akan jadi tulang punggung Bigetron Infinity ke depannya.
Baca Juga: Nggak Mau Kalah, 5 Team eSports Indonesia Ini Bikin Divisi Wild Rift!
Mereka adalah Henry Nathaniel (BTR Henry), Muhammad Fajri (BTR Falp1), Dewa Fabian (BTR Dewa), Rully Sutanto (BTR Whynuts), Steven Verdianta (BTR Control), dan Harry Rainier (BTR Harry).
Satu dari enam nama yang sudah disebutkan tadi merupakan mantan punggawa tim nasional League of Legends Indonesia.
Yap, dia adalah Rully Sutanto atau yang lebih dikenal dengan nama Whynuts.
Baca Juga: Rekomendasi Build Champion Xin Zhao League of Legends: Wild Rift
Ia menjadi salah satu anggota tim nasional League of Legends Indonesia yang berlaga di Asian Games 2018 lalu.
Sayang, kiprah sang midlaner bersama timnas, tak terlalu mulus di salah satu kejuaraan olahraga terbesar se Asia itu.
Whynuts dan kawan-kawan menderita dua kekalahan dan gagal melaju ke babak semifinal.