GridGames.ID -Wright Flyer Studios selaku pengembang dibalik kesuksesan judul Another Eden: The Cat Beyond Time and Space mengumumkan kolaborasinya dengan Tales of Series.
Crossover ini bertujuan untuk merayakan ulang tahun dari Tales of Series yang ke 25 bulan ini.
Rencananya, event crossover ini bakal tiba pada 17 Desember dan dirilis secara bersamaan dalam versi Jepang dan Global dari game tersebut.
Baca Juga: Crossover Identity V X The Promised Neverland Bawakan Event Menantang!
Sama seperti event crossover Persona 5, event crossover yang ditambahkandari Tales of Series bisa dimainkan kapan saja dan nggak akan hilang setelah tanggal event berakhir.
Kolaborasi ini bakal mendatangkan karakter dari empat judul Tales yang berbeda termasuk Tales of Phantasia, Tales of Vesperia, Tales of Xillia dan Tales of Berseria.
Baca Juga: Asyik! Epic Games Bagikan 15 Game Gratis Spesial Akhir Tahun
Konten yang hadir bakal membawakan sebuah misi bernama Tails of Time dan Brave Four: Tales of Chronographia.
Kalian yang menyelesaikan misi ini, berhak mendapatkan empat karakter Tales seperti, Cress, Yuri, Millia dan Velvet.
Semua karakter tersebut juga bisa diperkuat atau diupgrade menjadi bintang 5 dengan menggunakan fitur Trial of Spirits.
Selain karakter dari Tales, Another Eden juga bakal menghadirkan karakter baru seperti Mind, Arche, Repede, Rowen dan Magliou.
Selain karakter, fitur baru yang familiar dalam serial Tales juga bakal dihadirkan seperti drama komedi, memasak, dan mystic arts.
Baca Juga: Sering MVP, Ini Build Champion Zed Yang Digunakan Oleh Jess No Limit!
Jika kalian mencoba konten crossover ini sebelum tanggal 16 Januari, kalian semua bakal diberikan 1000 Chronos Stones loh guys.
Untuk mencoba misi tersebut, kalian setidaknya harus menyelesaikan Bab 13 dari alur cerita utama danmemilikiversi terbaru dari judul Another Eden.
Baca Juga: Nexon Gandeng Ubisoft Hadirkan Crossover Darkness Rises X For Honor
Gimana guys menurut kalian mengenai event crossover dari dua judul populer tersebut?
Komen di bawah ya!(*)