Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

RESMI! Capcom akan Rilis Resident Evil Village pada 7 May 2021

Randy Fauzi F - Sabtu, 23 Januari 2021 | 14:00
Resident Evil Village
Capcom

Resident Evil Village

GridGames.ID -Capcom akhirnya resmi mengumumkan tanggal rilis Resident Evil Village.

Waralaba terbaru dari Resident Evil itu telah dikonfirmasi bakal meluncur pada 7 May 2021.

Informasi tersebut disampaikan Capcom dalam acara virtual Resident Evil Showcase, Jumat (22/1).

Baca Juga: Begini Penampakan Leon dan Clair di Serial Resident Evil Netflix

Resident Evil Village akan tersedia di PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X|S, dan PC.

Nantinya, bakal ada beberapa versi Resident Evil Village yang bisa dimainkan.

Mulai dari standard edition, digital deluxe edition, collector edition, dan Resident Evil Village + Resident Evil 7 Bundle.

Baca Juga: Serial Anime Resident Evil: Infinite Darkness akan Tayang di Netflix

Para pemain juga sudah bisa mengikuti tahap pre order Resident Evil Village dan berkesempatan mendapat hadiah eksklusif.

Untuk mengikuti pre order, pemain bisa langsung mengunjungi PlayStation Store, Xbox Store, dan Steam.

Hadiah pre order Resident Evil Village.
Gamespot

Hadiah pre order Resident Evil Village.

Dalam acara Resident Evil Showcase, Capcom juga merilis trailer baru Resident Evil Village.

Ini merupakan trailer ketiga game, sejak diumumkan pertama kali pada tahun lalu.

Trailer baru Resident Evil Village ini menampilkan beberapa cuplikan gameplay yang akan hadir nanti.

Baca Juga: Resident Evil 8 RIlis Trailer Baru Mengerikan, Tonton di Sini!

Tak berhenti sampai di situ, Capcom punya kejutan lain yang diumumkan di Resident Evil Showcase.

Yap, saat ini mereka telah merilis Resident Evil Village versi demo khusus untuk PlayStation 5.

Melansir Gamespot, Resident Evil Village versi demo ini jadi game standalone atau terpisah dari versi full-nya.

Produser Resident Evil Village, Pete Fabiano mengatakan bahwa versi demo bakal menampilkan sedikit gambaran dari versi full.

Ia berharap pemain dapat merasakan visual dan audio yang nyata dalam game tersebut.

Baca Juga: Wow! Resident Evil 3 Remake Mengirim 2 Juta Kopi Kaset Dalam 5 Hari

Capcom berencana untuk merilis satu lagi Resident Evil Village versi demo pada musim semi 2021.

Berbeda dari versi pertama, versi demo kedua nanti bisa dinikmati di semua platform. (*)

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x