Terlihat bermain aman, Alter Ego dan RRQ Hoshi masing-masing masih menaruh sabar saat early game.
Sesekali Alter Ego terlihat gemes dengan pergerakan RRQ Hoshi yang terlalu berhati-hati hingga berinisiatif untuk maju.
Baca Juga: Sempat Kesulitan, RRQ Hoshi Berhasil Taklukan Geek Fam di MPL S7
AE Celiboy terlihat galak banget menggunakan hero Yi Sun-shin sebagai damage dealer yang menguntungkan tim.
Gimana nggak? Ia mampu menciptakan Triple Kill di late game yang membuat Alter Ego mampu menembus pertahanan RRQ Hoshi dengan mudah.

AE Celiboy mendapat Triple Kill saat berhadapan dengan RRQ Hoshi di week 1 MPL ID S7
Ini merupakan kali pertama sejak MPL ID Season 7 dimulai, di mana skor telak 2-0 tercipta.
MVP game kedua pun dinobatkan pada AE Pai dengan menggunakan hero Paquito yang mendapat 5 kill, 5 assist dan 0 death.

Game 2 Alter Ego vs RRQ Hoshi MPL ID Season 7
Baca Juga: Sengit! BTR Alpha Tumbangkan Genflix Aerowolf 2-1 di MPL ID Season 7
Kemenangan Alter Ego Esports hari ini (27/2) membawa mereka mendapatkan tambahan 2 poin.
Celiboy dkk. kini berada di peringkat kedua pada klasemen sementara MPL ID Season 7 minggu pertama di hari kedua.