Meski Aerowolf berhasil mendapat Natalia (Bottle), hero tersebut tidak bisa berbuat banyak.
Kehadiran Angela (Renbo) yang selalu menempel Granger (Branz) membuat Natalia sulit melakukan pick off.
Baca Juga: Profil EVOS Lynx, Raja Skena Mobile Legends Ladies Indonesia
Selain itu, Bigetron juga memiliki Uranus yang bisa mengacak-ngacak lini pertahanan Aerowolf dengan mudah.
Bigetron pun berhasil mengunci kemenangan di pertandingan kali ini dengan poin 15-8.
Branz didapuk sebagai MVP dengan perolehan statistik 7 kill dan 3 assist tanpa mati. (*)