GridGames.ID-Qualcomm sepertinya akan menambah jajaran chipset gaming baru untuk memenuhi permintaan yang tinggi dari kalangan gamer mobile.
Beberapa waktu lalu, akun leaker bernama Ice Universe melaporkan bahwa sedang mengembangkan chipset gaming Snapdragon 898.
Dalam postingannya, Ice Universe mengklaim bahwa ia telah melihat Snapdragon 898 denganCortex X-2 sebagai CPU utamanya.
Baca Juga:Kelangkaan Chip Berdampak di Industri Smartphone, Pengiriman Melambat!
Beberapa kabar sebelumnya menyebutkan bahwa chipset flagship 4nm milik Qualcomm akan dinamai dengan Snapdragon 895.
Namun,penamaan tersebut nampaknya akan berubah seiring dengan perubahan spesifikasi yang dihadirkan.
Penasaran dengan bocoran spesifikasi chipset Qualcomm Snapdragon 898?
Simak penjelasan di halaman berikutnya.
Baca Juga: Ini 3 Game Gratis PS Plus Agustus 2021, Ada Plants vs Zombies!
Berdasarkan bocoran spesifikasi dai Ice Universe, Snapdragon 898 akan menggunakankomposisi CPU yang berbeda dari pendahulunya, Snapdragon 888 plus.
Sebagai informasi, Snapdragon 888 plus menggunakan komposisi 1+3+4 core CPU.