Padahal EVOS Legends melakoni dua pertandingan kontra BTR Alpha dan AURAFIRE.
EVOS LJ nyatanya masih belum menjadi pilihan utama dan hanya memanaskan bangku cadangan saja.
Baca Juga: Inilah Profil Evos Antimage, Offlaner Mobile Legends Paling Galak!
Tak ayal, hal tersebut membuatnya kerap dipanggil sebagai Cadangan mati (Camat) EVOS Legends.
Menanggapi hal tersebut, LJ mengaku tidak terlalu memperdulikannya.
"Gak tau sih, gue sih orangnya easy going aja. Jadi gak ada hurt feeling, terserah aja," ujarnya dalam sesi interview usai laga EVOS Legends vs AURAFIRE di channel YouTube MPL Indonesia, Minggu (15/8).
Baca Juga: Perjalanan EVOS Clover, Mulai Dari Anak Warnet Hingga Juarai MPL ID S7
Menurutnya, pelatih tentu punya pertimbangannya sendiri dalam pemlihan pemain.
Jadi LJ tidak terlalu mengambil pusing dengan sebutan Camat atau yang lainnya dari para netizen.
"Itu mah kayak tergantung peforma sih, kayak siapa yang lebih siap buat tampil," ungkapnya.
EVOS LJ juga mengakui kalau saat ini timnya masih mencari susunan terbaik.
Salah satu ciri tim terbaik menurut LJ adalah harus menampilkan permainan dan performa yang konsisten.