Pemainkecewa program kontes dan daftar hadiah yangdiumumkan Mihoyo.
Pemain menganggap bahwa event ulang tahun Genshin Impact merupakan ajang perusahaan untuk mendapatkan publisitas gratis dan memanfaatkan pengguna untuk membuat konten gratis kepada studio.
Selain itu, hadiah yang ditawarkan sangat minim dan tak sesuai dengan ekspektasi penggemar.
Baca Juga: Event Ulang Tahun Genshin Impact Diprotes Pemain, 'Mihoyo Pelit!'
Alih-alih memberikan hadiah besar untuk berterima kasih kepada pemain, Mihoyo malah meminta pemain untuk berpartisipasi dalam kontes seni penggemar.
Selain itu, Mihoyo juga meminta pemain untuk mempromosikan game Genshin Impact di akun sosial media pribadi pemain.
Hal tersebut diperparah dengan 'imbalan' berupa undian dan gacha, bukan imbalan langsung.
Banyak pemain Genshin Impact yang meluapkan kekecewaannya dalam bentuk protes di beberapa platform sosial media.
Pemain pada umumnya menyindir Mihoyo sebagai studio game yang pelit dan tidak tahu terima kasih.
Hal tersebut dikarenakan Genshin Impact dapat tumbuh dan berkembang pesat berkat kontribusi pemain setianya.
Baca Juga: HUT Pertama Genshin Impact Kasih Hadiah iPhone 13 Pro Max dan AirPods