Baca Juga: AOV X BLEACH: Hadirkan 3 Skin Karakter Utama Serial Manga BLEACH
5. Dewa Academy (DU)
Melangkah dari Clash of Valor (COV) 2021 Winter, Dewa Academy berhasil lolos ke turnamen utama ASL 2021 Winter.
Bermodalkan pemain-pemain berbakat seperti Teja “Jyra” Athobarani, Ahmad “damhaA” Syaifudin, Willy “WillHans” Hanafi, Ardiyani “Diy”, Haidar “JesterF” A, dan Irgi “pahLevi” Pahlevi, mereka siap mengalahkan tim-tim besar seperti Archangel Divine, Dewa United Esports, dan DG Esports.
Pada turnamen ASL B Series 2021 Winter di bulan September ini, Dewa Academy mencatatkan 5 kemenangan dan 1 kekalahan dari 6 pertandingan.
Kekalahan tersebut didapatkan saat mereka bertemu dengan Archangel XVIII di pekan pertama turnamen.
Baca Juga: Sah! Oppo Jadi Salah Satu Sponsor Resmi Turnamen AOV Star League 2021
6. Alliswell Barokah (AIW)
Merupakan tim Runner Up dari COV 2021 Winter Wave 2 yang berhasil melangkah jauh ke ASL 2021 Winter Regular Season.
Setiap pemain Alliswell (AIW) Barokah memiliki mental juara dan pantang menyerah, mereka berhasil membalikkan keadaan dari situasi genting dan membawa tim menuju kemenangan.
Berikut ini merupakan lineup dari pemain AIW Barokah, yaitu Muhammad “Joker” Anggoro, Muhammad “Bibbibbib” Habib, Dwi “Yoloo” Nova Aji Prakasa, Remmy “ECOT” Joshua, Dindi “HumanOP” Bima, dan Andryanto “AarthJY” Maulana.
Tim AIW Barokah disebut-sebut bisa menjadi tim kuda hitam dan menyulitkan tim-tim lawan di ASL 2021 Winter Regular Season ini. (*)