Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Netflix Games Resmi Diluncurkan di Indonesia. Begini Cara Aksesnya!

Amalia Septiyani - Kamis, 04 November 2021 | 11:45
Netflix Games
Instagram/netflixid

Netflix Games

GridGames.ID - Beberapa waktu lalu, layanan streaming film dan series, Netflix, meluncurkan Netflix Games di Polandia.

Hal tersebut membuat para pelanggan di Tanah Air bertanya-tanya, apakah akan diluncurkan pula di Indonesia?

Jawabannya adalah "iya". Yap, Netflix resmi meluncurkan Netflix Games di Indonesia tepat di hari ini (4/11).

Baca Juga: Netflix Gaming Resmi Meluncur di Polandia, Kapan Rilis di Indonesia?

Kini, pelanggan Netflix di Indonesia bisa bermain game mobile melalui perangkat Android mereka.

Untuk saat ini, Netflix Games masih eksklusif tersedia di Android saja.

Pihak Netflix pada postingannya mengatakan, mereka bakal secara bertahap merilis di platform iOS juga.

Baca Juga: Netflix Rilis Teaser DOTA: Dragon’s Blood Book 2, Rilis Awal 2022!

Pengguna bisa memainkan game mobile yang tersedia denganmengklik game yang tersedia di Netflix Games.

Berikut daftar game yang bisa kamu mainkan di aplikasi Netflix pada perangkat Android:

  • Stranger Things: 1984
  • Stranger Things 3
  • Shooting Hoops
  • Card Blast
  • Teeter Up
Baca Juga: Terinspirasi Series Netflix, Game Mobile Kingdom The Blood Bakal Rilis

Namun sayangnya, pengguna harus menginstal game yang tersedia di Google Play Store terlebih dahulu sebelum memainkannya.

Dengan kata lain, pengguna nggak bisa menjalankan game dengan sistem streaming.

Hal ini tentu saja sangat di luar dugaan karena beberapa kabar sebelumnya menyebutkan bahwa Netflix Games bakal mendukung streaming game.

Sistem Netflix Games yang nggak mendukung sistem streaming gametentu saja mengecewakan ekspektasi pengguna.

Tampilan Netflix Games
Netflix

Tampilan Netflix Games

Baca Juga: Netflix Terjun ke Industri Game, Bakal Fokus Hadirkan Game Mobile

Nah, buat kamu yang masih bingung, gimana sih cara mengakses Netflix Games di aplikasi Netflix? Berikut caranya:

  • Masuk ke aplikasi Netflix
  • Akses Netflix Games melalui beranda atau tab game
  • Pilih game yang ingin dimainkan
  • Unduh game melalui Play Store di hp kamu
  • Game siap dimainkan di aplikasi Netflix, deh!
Baca Juga: Netflix Bakal Rilis Serial Adaptasi Assassin's Creed, Ini Bocorannnya!

Sistem Netflix Games bisa dibilang aneh sekaligus baru di industri gaming, di mana untuk menjalankan sistem tersebut, Netflix harus bekerja sama dengan Play Store sebagai penyedia aplikasi.

Meski begitu, Netflix menyadari bahwa implementasi sistem pada Netflix Games mengecewakan banyak pengguna.

Maka dari itu, Netflix menjanjikan layanan "yang lebih besar".

Baca Juga: Netflix Dilaporkan Merambah Industri Game, Saingi Apple Arcade!

Netflix mengklaim bahwa peluncuran Netflix Games ini baru awal dan perusahaan bakal meningkatkan layanan gaming di platformnya.

Kemungkinan besar, Netflix akan bergerak ke arah cloud gaming seperti Google Stadia, Nvidia GeForce Now, dan Amazon Prime Gaming. (*)

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x