GridGames.ID -PUBG New State, game mobile battle-royale terbaru besutan Krafton, telah dirilis sejak Kamis (11/11) kemarin.
Perilisan tersebut ternyata nggak semulus yang dibayangkan, karena faktanya banyak masalah yang terjadi ketika game tersebut dirilis.
Masalah seperti bug, glitch, force-close dan sebagainya banyak ditemukan oleh para komunitas paska perilisan game PUBG New State.
Karena hal tersebut, rating PUBG New State pun turun di App Store dan Play Store karena komunitas melaporkan banyak kendala terhadap game tersebut.
Baca Juga:Inilah 3 Senjata AR Paling Pedih di PUBG New State, Musuh Auto Mati!
Nggak ingin membuat komunitas kecewa, Krafton selaku pengembang pun memberikan update terus menerus untuk meminimalisir masalah terhadap game tersebut.
Update Terbaru PUBG New State Menghapus Beberapa Opsi Grafis

Armor bernama Dyneema Vest di PUBG New State
General
1. Pilihan settingan grafis Vulkan API telah dinonaktifkan sementara pada smartphone jenis POCO karena pengembang melihat banyak terjadi masalah force-close atau freez saat bermain.