Dari total 16 tim yang berpartisipasi, hanya menyisakan 8 tim terbaik dari tiap grup yang telah dibagi untuk bertanding di babak Playoffs.
Tim Acend yang bertemu dengan Team Secret berhasil menang dan bertemu dengan Team Liquid di babak Semi Finals.
Di sisi lain, Gambit Esports yang berhasil menang melawan X10 CRIT, berhak melaju ke babak Semifinals dan melawan KRU Esports.
Nggak mau memberikan piala juara kepada siapa pun, tim Acend pun kembali menang telak melawan Team Liquid dan mengukuhkan tempatnya di babak Grand Final.
Gambit Esports pun nggak mau ketinggalan juga dan lolos ke babak Grand Final.
Baca Juga: Riot Games Rilis Merchandise VCT Champions 2021, Kece Parah!
Di babak Grand Final, Tim Acend melawan tim Gambit Esports berjalan dengan sangat alot.
Kedua tim saling menunjukan kebolehannya dalam hal strategi mau pun gameplay.
Sayang, Gambit Esports harus rela kalah di round terakhir oleh tim Acend dengan selisih poin 3-2.
Dengan kemenangan tim Acend, mereka dinobatkan sebagai juara Valorant Champions 2021 dan berhak membawa pulang sebagian hadiah uang total sekitar Rp 14 miliar.
Baca Juga: Sambut VALORANT Champions 2021, Riot Games Rilis Item Spesial