Follow Us

Daftar Tim yang Bertanding di Grand Final Piala Presiden Esports 2021

Amalia Septiyani - Jumat, 17 Desember 2021 | 14:00
Konferensi pers pra Grand Final Piala Presiden Esports 2021. (ki-ka) Managing Director ITDC - I Gusti Ngurah Ardita, Ketua bid. Pemuda dan Olahraga, Disdikpora Prov. Bali - I Made Dana Tenaya, Deputi bidang Pembangunan Manusia Kantor Staf Presiden (KSP) - Abetnego Tarigan, Sekretaris Jenderal Piala Presiden Esports 2021 – Matthew Airlangga, Senior Vica President - Norisa Saifuddin, Chief Marketing Officer Blibli – Edward Kilian Suwignjo.
Dok. PPE 2021

Konferensi pers pra Grand Final Piala Presiden Esports 2021. (ki-ka) Managing Director ITDC - I Gusti Ngurah Ardita, Ketua bid. Pemuda dan Olahraga, Disdikpora Prov. Bali - I Made Dana Tenaya, Deputi bidang Pembangunan Manusia Kantor Staf Presiden (KSP) - Abetnego Tarigan, Sekretaris Jenderal Piala Presiden Esports 2021 – Matthew Airlangga, Senior Vica President - Norisa Saifuddin, Chief Marketing Officer Blibli – Edward Kilian Suwignjo.

GridGames.ID - Setelah melalui rangkaian babak kualifikasi, Piala Presiden Esports 2021 akhirnya memasuki babak Grand Final yang dimulai hari ini (17/12).

Babak Grand Final Piala Presiden Esports 2021 digelar selama 3 hari, yakni mulai 17 - 19 Desember 2021 di Mangupura Hall – The Westin Resort, Nusa Dua, Bali.

Kejuaraan olahraga elektronik terbesar di Indonesia ini terdapat tidak kurang dari 200 atlet esports yang telah lolos ke babak Grand Final.

Mereka akan saling bertarung untuk memperebutkan gelar juara serta total prize pool sebesar Rp 2 miliar.

Press Conference Pra Grand Final Piala Presiden Esports 2021 pada Kamis (16/12) di The Westin Resort Nusa Dua Bali
Dok. PPE 2021

Press Conference Pra Grand Final Piala Presiden Esports 2021 pada Kamis (16/12) di The Westin Resort Nusa Dua Bali

Baca Juga: Event Esports Digadang dapat Mendorong Pertumbuhan Sports Tourism

Piala Presiden Esports 2021 sejak awal dimulai telah diikuti sebanyak 121.022 atlet esports dari tujuh cabang game yang dipertandingkan.

Tujuh game yang dipertandingkan yaitu Mobile Legends, PUBG Mobile, Free Fire, Lokapala, eFootball PES, MPL – Speed Chess, dan Battle of Satria Dewa.

Di fase grand final, seluruh peserta yang bertarung merupakan tim-tim elit dan terbaik dari berbagai daerah di Indonesia.

Mereka berhasil lolos dari babak kualifikasi regional (Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Bali/NTB/NTT, dan Maluku/Papua) serta babak kualifikasi tertutup dan terbuka.

Baca Juga: Piala Presiden Esports 2021 Tembus Angka 107 Ribu Lebih Pendaftar

Press Conference Pra Grand Final Piala Presiden Esports 2021 pada Kamis (16/12) di The Westin Resort Nusa Dua Bali.
Dok. PPE 2021

Press Conference Pra Grand Final Piala Presiden Esports 2021 pada Kamis (16/12) di The Westin Resort Nusa Dua Bali.

Halaman Selanjutnya

Free Fire
1 2 3

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest