Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Jelajahi Kota Virtual Sambil Main Game di ProGamers City, Begini Nih Keseruannya!

Yussy Maulia - Kamis, 10 Februari 2022 | 09:15
 Jelajahi Kota Virtual Sambil Main Game di ProGamers City, Begini Nih Keseruannya!
ProGamers City

GridGames.com– Beberapa waktu lalu, jagat media sosial sempatramai membahas deretan angka misterius yang bermunculan di banyak tempat umum.Deretanangka tersebut adalah 13.213.189.195.

Kemunculan angka misterius itu mengundang rasa penasaran banyak orang. Bahkan, parapro-player e-sportsternama juga ikutmembahasnya di media sosialmerekamasing-masing,antara lain Evos Clover, RRQ KenBoo, dan Evos Microboy.

Baru-baru ini, diketahui bahwa angka misterius tersebutmerupakansebuahIP addressyangmengarahkan ke sebuah kota virtual bernama PROGAMERS City (PGC).

Tidak sepertikota biasa, PROGAMERS City adalah sebuah kota virtual dengan konsep futuristikyang mengambil latar kota di tahun 2075. Pemain akan disuguhkan suasana kota virtual terbesar pertama di Indonesia yang serba modern dan canggih.

Baca Juga: Akhirnya Terpecahkan, Ini JawabanTeka-teki Angka13.213.189.195 yang Bikin Para Pro Player Penasaran

PROGAMERS City juga menawarkan pengalaman virtual yang lengkap. Pemain bisa melakukan berbagai aktivitas interaktif layaknya di dunia nyata, seperti bekerja, berinteraksi dengan pemain lain,bermaingamebersama, danberjalan-jalan keliling kota.

Untuk menjelajahi PROGAMERS City,kamu harus lebih dulumenjadi penduduk kota tersebut.Caranya, lakukan pendaftaran melalui lamanwww.progamerscity.com.

Kemudian pilih avatar sesuai keinginanmu saat login pertama kali.Buat kamu yang ingin tampil keren dan beda, ada avatar eksklusif yang bisa di-redeem menggunakankodeunik lewat "Exclusive Package PROGAMERS City x Thanks Insomnia” di aplikasi Tokopedia.

Setelah resmi menjadi penduduk kota,kamu bisa langsung menyusuri setiap sudutPROGAMERS Citydan melakukan berbagai interaksi dengan ribuan pemain lain.

Baca Juga: BOOM Esports Rekrut Jackky sebagai Stand-in di Regional Finals

Kesempatan bermain dengan parapro-player

Dibuat khusus untuk para pencintagaming, PROGAMERS City menyediakan beragamgameyang bisa dimainkan baik secara individumaupunberkelompok. Kamu pun bisa membentuk timbersama teman-temanmu atau penduduk kota lain.

Editor : Grid Games

Latest