GridGames.ID -Blizzard Entertainment resmi mengumumkan ekspansi game World of Warcraft.
Pada 19 April lalu, Blizzard mengumumkan World of Warcraft: Dragonflight sebagai salah satu dari ekspansi franchise game World of Warcraft.
Blizzard mengumumkan World of Warcraft: Dragonflight dalam acara live-stream yang digelar di akun Youtube World of Warcraft.
Baca Juga: Blizzard Umumkan Game Warcraft Mobile Terbaru, Rilis Tahun Ini!
Dalam pengumuman ekspansi game World of Warcraft, Blizzard memamerkan trailer sinematik World of Warcraft: Dragonflight.
Trailer tersebut memberi pemain pandangan tentang sejarah Azeroth.
Tak hanya itu, trailer juga mengungkapkan bagaimana naga kembali ke dunia modern untuk mengalahkan ancaman dari dunia lama.
Jalan Cerita World of Warcraft: Dragonflight
Dari segi jalan cerita, World of Warcraft: Dragonflight akan menempatkan Azeroth's Dragon Aspects di pusat cerita Warcraft.
Hal ini menjadi yang pertama kali terjadi sejak World of Warcraft: Cataclysm yang rilis tahun 2010 lalu.
The Aspects telah meminta bantuan dari para mortal heroes untuk memulihkan kekuatan mereka dan menghentikan kejahatan baru muncul.