Follow Us

Pesan JangS Untuk Pemain PUBG Mobile yang Ingin Jadi Pro Player

Amalia Septiyani - Jumat, 29 April 2022 | 13:45
JangS, mantan pelatih Bigetron RA
Instagram/____jangs

JangS, mantan pelatih Bigetron RA

“Di mana ada kemauan di situ pasti ada jalan. Sebagai informasi, Vokey mengubah hidupnya dari tidak ada jaringan yang baik hingga bisa sampai saat ini dengan sering bermalam di MCD agar bisa mendapatkan jaringan wifi gratis. Selagi ada kemauan pasti akan ada cara!,” tegas JangS.

4. Tangguh Menghadapi Tekanan

Ilustrasi bermain PUBG Mobile
PUBG Mobile

Ilustrasi bermain PUBG Mobile

Banyak pengorbanan besar yang diberikan para pro player yang tidak diketahui oleh para penggemar, seperti harus meninggalkan keluarga, teman, dan bahkan pendidikan.

“Menjadi pro player bukanlah hal yang mudah. Anda akan melalui beberapa fase seperti menyerah, juga tekanan perasaan dan pikiran. Anda akan mengorbankan banyak masa bersama keluarga atau teman-teman. Perjalanan karir di esports ini adalah sesuatu yang tidak instant. Sekali lagi jika anda mau, anda pasti bisa!,” ujar JangS.

Baca Juga: BTR Jangs Akui ION Esports Layak Puncaki Klasemen Country League 2022 PMPL ID Spring

Sebelum resmi berpisah dari Bigetron Red Aliens, JangS pun memberikan pesan khusus kepada komunitas PUBG Mobile Indonesia, terutama bagi mereka yang bercita-cita ingin berkarir sebagai pro player.

“Untuk teman-teman di luar sana, jangan menyerah! Ingat di setiap kemauan pasti ada jalan. Semoga kalian di luar sana bisa sukses. kuncinya adalah usaha,” tutup JangS. (*)

Editor : Grid Games

Baca Lainnya

Latest