Mereka ada beberapa di antara mereka yang meminta untuk rematch Play-Ins PMPL SEA Fall 2022.
Menanggapi hal itu, caster PUBG Mobile, Sanskuy memberikan penjelasan tentang hukuman yang diberikan.
Lewat unggahan Instagram Story di akun pribadinya, Sanskuy mengungkap alasan kenapa tak akan ada rematch.
"Nggak akan ada pengulangan (rematch) karena yang terjadi teaming dengan memberikan free point," tulisnya.
"Untuk ban 1 tahun itu karena global rules PUBG Mobile tertulis semua punishment sesuai kategori," lanjut Sanskuy.
Baca Juga: Langgar Aturan PMPL ID Fall 2022, MORPH Team Gagal ke Play-Ins PMPL SEA
Di situ, dia juga mengatakan soal kasus Phoenix Esports yang sengaja menabrak BTR RA merupakan tindakan yang tidak professional.
Namun kembali lagi hal itu tergantung pada pertarungan tim masing-masing ketika bertemu.
Ke depannya, semua pihak terkait esports PUBG Mobile berharap agar kejadian serupa tak terulang. (*)