Follow Us

Iceiceice Ungkap Region Paling Kompetitif di Esport Dota 2, Bukan Eropa!

Gama Prabowo - Selasa, 13 September 2022 | 16:15
Iceiceice saat menjadi roster EG
EG

Iceiceice saat menjadi roster EG

GridGames.ID - Daryl "Iceiceice" Koh adalah salah satu veteran pro player Dota 2 yang masih aktif hingga saat ini.

Iceiceice menjadi pro player Dota 2 sejak pertama kali game tersebut dirilis yaitu pada sekitar tahun 2012.

Iceiceice telah merasakan iklim kompetisi di berbagai region server Dota 2.

Selama 10 tahun berkarir sebagai pro player Dota 2, Iceiceice menjadi salah satu player yang pernah merasakan 4 region kompetisi berbeda yakni SEA, EU, CN, dan NA.

Baca Juga: Penjelasan Sistem Double Down Rank di Dota 2, Pejuang MMR Wajib Tau!

Dalam acara live-streamingnya, Iceiceice menjawab pertanyaan penggemar tentang region server paling kompetitif di esports Dota 2.

Menurut Iceiceice, China adalah region paling menantang dan kompetitif bagi pro player.

Region China ini terbukti begitu banyak menghasilkan pro player top sehingga mereka tidak pernah kehabisan mitra latihan atau pemain tingkat atas untuk membentuk tim.

Kompetisi Dota 2 di region China juga sangat sengit jika dilihat dari statistik, meski PSG.LGD saat ini masih mendominasi.

Baca Juga: Valve Luncurkan Update 7.32b Jelang Kualifikasi The International 2022

Setelah China, region yang paling kompetitif menurut Iceiceice adalah Eropa.

Editor : Randy Fauzi F

Baca Lainnya

Latest