Follow Us

Hasil Group Stage, Battle Pass dan Beragam Event M4 World Championship

Amalia Septiyani - Jumat, 09 Desember 2022 | 12:45
M4 World Championship mengusung tema #DARETOBEGREAT
Moonton

M4 World Championship mengusung tema #DARETOBEGREAT

GridGames.ID - Moonton baru saja mengumumkan hasil pengundian grup untuk ajang M4 World Championship dalam sebuah konferensi pers yang digelar pada 8 Desember 2022 kemarin.

M4 World Championship yang akan digelar secara offline di Jakarta pada 1 - 15 Januari 2023 ini mengusung tema #DareToBeGreat.

Hasil pengundian grup menampilkan pertandingan mengejutkan antara Blacklist International dan Falcon Esports di Grup A dan Grup B untuk ONIC dan TODAK.

Hasil undian Group Stage M4 World Championship
Moonton

Hasil undian Group Stage M4 World Championship

Berlangsung dari tanggal 1 - 4 Januari 2023, Group Stage akan menampilkan persaingan enam belas tim untuk mendapatkan tempat di daftar teratas untuk mengamankan posisinya di Knockout Stage dalam format single round robin (BO1).

Setelah itu, dua tim teratas dari masing-masing grup akan menuju upper bracket dan sisanya berada di lower bracket.

Baca Juga: Wajib Tau! Inilah Format dari Turnamen M4 World Championship

Knockout Stage akan berlangsung dari tanggal 7 - 15 Januari dalam format double elimination, di mana tim-tim akan bertanding dalam format BO5, kecuali di tanggal 9 dan 10 Januari, di mana akan ada pertandingan yang akan dimainkan dalam format BO3.

Knockout Stage M4 World Championship
Moonton

Knockout Stage M4 World Championship

Grand final akan mempertemukan dua tim MLBB posisi teratas untuk bertanding dalam format BO7 untuk memperebutkan bagian terbesar dari USD 800 ribu.

Tak hanya itu, pemenang dapat memperoleh kesempatan untuk memilih skin pemenang M4 dan memperoleh cincin emas yang dirancang secara eksklusif oleh UBS.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest