Follow Us

Hasil Group Stage, Battle Pass dan Beragam Event M4 World Championship

Amalia Septiyani - Jumat, 09 Desember 2022 | 12:45
M4 World Championship mengusung tema #DARETOBEGREAT
Moonton

M4 World Championship mengusung tema #DARETOBEGREAT

Buat yang ketinggalan hadiah kejuaraan M1 dan M2, pemain dapat memperoleh event shop point, yang dapat diperoleh dari hadiah M4 Pass atau dengan membeli diamonds.

2. M4 Party Week and Battle Night Chest

Rayakan grand final M4 World Championship dengan menyelesaikan tugas Party Week untuk memperoleh pengalaman (EXP) yang dibutuhkan untuk menaikkan level M4 Battle Pass dan Battle Night Chest!

Dari 16 hingga 22 Januari 2023, pemain dapat naik level dengan cepat dan mendapatkan hadiah.

Akan ada Battle Bonus acak, yang memberi pemain 100% EXP / Battle Points / Star-Raising Points, Protection Points, atau Team Star Protection setiap hari, selama Party Week.

Akan ada perayaan khusus untuk negara pemenang M4 World Championship, yang memungkinkan pemain dari wilayah yang sama menerima bonus khusus juara.

Dengan login ke Mobile Legends: Bang Bang pada 21 Januari dan dengan Battle Night Chest di level 5, pemain dapat memilih skin pilihan, termasuk skin Epic dan Legendary.

4. Dukung Tim M4 dan Tebak Pemenang

Dukung tim favoritmu selama M4 World Championship dengan memilih mereka dan menebak tim pemenang yang benar.

Pemain akan mendapatkan kesempatan mendukung secara gratis setiap hari, dan dapat membuka lebih banyak kesempatan untuk mendukung tim esports favorit mereka lewat pembelian dengan diamonds.

Selain itu, akan ada Grand Final Guess di halaman event bagi pemain untuk menebak Juara Dunia M4 yang benar.

Tim dengan jumlah suara terbanyak juga akan menerima M4 Fan Choice Award dan Team of the Year di Jakarta, yang akan ditampilkan dan diberikan pada 7 Januari dan para pemenang akan menerima 15 medali dan cincin dari UBS Gold.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya

Latest