Baca Juga : Inilah Sejarah eSports yang Telah Dimulai Sejak Puluhan Tahun Lalu
2. MMORPG
MMORPG adalah singkatan dari Massively Multiplayer Online Role Playing Game secara garis besar memang sama dengan RPG yang sama-sama memerankan seorang tokoh dalam game yang kemudian mengikuti jalan cerita atau quest untuk menaikkan level dalam game.
Tapi, MMORPG dimainkan oleh banyak pemain secara massal untuk bermain bersama.
Game ini biasanya dimainkan di PC dengan pemain-pemain yang berstatus online pada waktu bersamaan, lalu membuat tim untuk menyelesaikan misi-misi yang terdapat di dalam game.
MMORPG pada umumnya memiliki server-server yang berbeda, pemain yang berada dalam server yang sama hanya bisa bermain dengan pemain-pemain dalam server yang sama saja, tidak bisa bermain dengan server berbeda walaupun gamenya sama.
Contoh game MMORPG adalah RF Online dan Ragnarok Online.
Jadi kalian udah tau kan perbedaan RPG dan MMORPG?