Follow Us

Jangan Sampai Lupa! Dead By Daylight Mobile Sudah Buka Pre-Register

Wahyu Prihastomo - Kamis, 27 Juni 2019 | 17:00
Dead By Daylight akhirnya hadir di platform mobile

Dead By Daylight akhirnya hadir di platform mobile

GridGames.ID - Salah satu game bergenre horor survival populer Dead By Daylight akhirnya resmi hadir di platform mobile.

Sebelumnya game yang satu ini hanya bisa kalian mainkan lewat PC, PlayStation 4 dan Xbox One.

Saat ini game Dead By Daylight versi mobile baru memasuki tahap pre-register sebelum resmi dirilis.

Tanggal rilis resminya sendiri masih belum diumumkan oleh Behavior Digital Inc. selaku deveoper.

Baca Juga: Terinspirasi Nyi Roro Kidul, Hero Mobile Legends Ini

Tidak banyak berbeda dengan versi aslinya, versi mobile ini juga akan memiliki gameplay handicap atau satu lawan banyak.

Kalian harus bermain 1 vs 4 dengan player lain. Satu player memiliki role sebagai pembunuh, sedangkan 4 lainnya akan menjadi target.

MP1st

Keempat orang yang ada di dalam tim ini harus bekerja sama melarikan diri dari si pembunuh.

Serunya lagi, setelah tertangkap oleh si pembunuh, kalian masih punya beberapa waktu untuk kabur.

Cara kabur yang kalian gunakan ini bisa jadi tantangan tersendiri.

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya

Latest