GridGames.ID - Kabar baru kembali datang dari EVOS Esports, salah satu tim esports ternama asal Indonesia.
Oura, salah satu roster divisi Mobile Legends EVOS Esports, resmi berpisah dari tim berlogo Harimau Putih tersebut.
Baca Juga: Ini Dia Sederet Foto Harmonis Evos Oura dengan Keluarga Kecilnya
Sejak akhir tahun 2019 lalu, kabar bahwa Oura akan pensiun sudah simpang siur terdengar.
Kabar tersebut juga pernah diungkap langsung oleh Nat, manajer EVOS Esports divisi Mobile Legends, saat M1 World Championship di Malaysia yang berlangsung November lalu.
"Oura ada kabar mau pensiun setelah M1, soalnya kan dia udah berkeluarga, udah punya anak juga. Mungkin bakal fokus ke keluarga, sih," kata Nat kepada GridGames.
Baca Juga: Prestasi EVOS Membawa Indonesia di Kejuaraan Esports Tingkat Dunia
Akhirnya kabar tersebut terjawab pada Selasa, 28 Januari 2020 dari sosial media resmi milik EVOS Esports.
"Suka duka kita alami. Memang susah menjadi seorang pro player, apalagi ketika kalah. Ketika berada di titik paling bawah, kita tidak mudah menyerah, dimana tidak ada kata untuk kembali. Kita tetap harus bangkit, karena aku percaya dengan timku ini," ujar Oura dalam video perpisahannya di YouTube EVOS TV.
Cowok asal Batam ini pernah dinobatkan sebagai MVP di M1, kejuaraan dunia Mobile Legends yang diselenggarakan di Malaysia pada November 2019 lalu.