Follow Us

League of Legends: Tim Griffin Mengalami Degradasi Saat Kejuaraan LCK

Teguh Wicaksana - Selasa, 19 Mei 2020 | 22:35
Daftar Roster Tim eSports Griffin, LCK
LCK

Daftar Roster Tim eSports Griffin, LCK

GridGames.ID - Sepertinya tahun 2020 bukan tahun keberuntungan tim Griffin untuk menjadi pemenang dalam LCK Spring 2020.

Hanya dalam waktu enam bulan, skuad pemain berbakat League of Legends Korea ini berubah dari favorit dunia menjadi urutan ke-10 di Spring Split 2020.

Namun, pergolakan yang drastis dalam kinerja bukanlah hal baru bagi tim ini.

Baca Juga: Goks! YamatoCannon Jadi Coach Orang Barat Pertama LoL Champions Korea

Selama beberapa masalah terakhir, konsistensi telah menjadi masalah utama bagi mereka.

Apakah mereka bermain terlalu baik, atau terlalu buruk, atau hanya memenuhi syarat untuk turnamen dunia.

Griffin, saat Spring Split, memang terlihat sangat mengecewakan pada tahun 2020.

Griffin Gaming berada di posisi ke 10 saat kejuaraan LCK Spring 2020
LCK

Griffin Gaming berada di posisi ke 10 saat kejuaraan LCK Spring 2020

Baca Juga: RRQ Lemon Jadi MLBB Player of The Year, Ini Daftar Pemenang eParty 515

Tidak hanya mendapat urutan ke-10 di musim reguler, Griffin juga terdegradasi oleh Sandbox Gaming di turnamen promosi LCK terakhir.

Menyusul kekecewaan ini, Griffin sekarang akan kehilangan tiga pemain bintang mereka Park "Untara" Ui-jin, Park "Viper" Do-Hyeon, dan Son "Ucal" Woo-Hyeon yang datang musim panas ini.

Viper telah menjadi bagian dari roster Griffin LCK sejak ia melakukan debut di panggung profesional.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest