Follow Us

Mengenal Peran Karakter Sentinel di Valorant, Benteng Pertahanan Kokoh

Randy Fauzi F - Kamis, 18 Juni 2020 | 15:00
Sage, Agen Valorant berperan sebagai Sentinel
Twitter/@playVALORANT

Sage, Agen Valorant berperan sebagai Sentinel

GridGames.ID - Pada sesi pertama, GridGames telah membahas peran karakter Duelist di Valorant.

Kali ini, masih soal karakter atau agen, kita akan lanjut mengupas peran lainnya, yaitu Sentinel.

Berdasarkan definisi yang tertera di dalam game-nya, Sentinel adalah ahli pertahanan yang bisa mengunci area dan mengawasi sisi sayap.

Entah itu ketika tim memainkan peran sebagai Attackers maupun Defenders.

Baca Juga: Mengenal Peran Karakter Duelist dalam Valorant, Sang Petarung Sejati!

Jika ditelusuri lebih dalam, Sentinel memiliki peran yang cukup sentral dalam permainan.

Pertama, kita posisikan dulu bermain dalam tim yang menjalankan peran sebagi Attackers.

Tugas utama tim Attackers adalah memasang bom di area tim Defenders untuk memenangkan permainan.

Sentinel memiliki peran untuk menjaga bom agar tidak tersentuh oleh lawan.

Begitu pula sebaliknya, ketika kita bermain sebagai tim Defenders, maka tugas Sentinel adalah mempertahankan area agar tak dijamah lawan.

Baca Juga: Riot Games Umumkan Turnamen Valorant Pertama 'Ignition Series'

Dalam posisi sedang war pun, Sentinel bisa jadi kunci sukses untuk memenangkannya.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest