Bernasib sama dengan RRQ Hoshi, EVOS Legends juga mendapat kemenangan 2-0 saat berhadapan dengan Aurafire.
Padahal, sebelumnya EVOS Legends juga merasakan pahitnya kekalahan 1-2 saat bertarung dengan Bigetron Alpha di hari kedua minggu pertama MPL ID Season 7.
Sayangnya, EVOS Legends justru menelan kekalahan 1-2 atas Geek Fam ID di hari kedua minggu kedua yang kala itu berhasil mencetak kemenangan pertamanya di MPL ID Season 7.
Masih sama seperti minggu pertama, RRQ Hoshi yang dibantai habis-habisan oleh ONIC Esports di hari kedua minggu kedua, kembali bangkit dan langsung membungkam Bigetron Alpha 2-0 di hari berikutnya.
Baca Juga: Cetak Kemenangan Pertama di MPL ID S7, Geek Fam ID Tumbangkan EVOS Legends 2-1
Dari secuil rekap dua minggu gelaran MPL ID Season 7 untuk kedua tim El Clasico ini, GridGames pun belum bisa memprediksi bakal seperti apa gambarannya.
Ada kemungkinan, adu kekuatan antara dua tim musuh bebuyutan bakal memanas, melihat mereka masih berada di posisi klasemen sementara yang terbilang kurang aman.
So, daripada menerka-nerka, GridGames mau tau dong, kalian lebih memprediksi RRQ Hoshi atau Evos Legends yang bakal menang?
Kasih tau kita dengan cara tulis di kolom komentar, ya! (*)
Baca Juga: Nggak Dikasih Nafas, EVOS Legends Unggul 2-0 Melawan Aura Fire