Ia berhasil membalikkan keadaan di game pertama dengan menahan minion dan berhasil buying time dengan hero Balmond.
Baca Juga: ONIC Esports Sukses Tundukkan Geek Fam 2-0, SIR ft Lans MVP!
Hampir saja skor 3-0 nggak tercipta karena jual beli serangan dari ONIC Esports vs EVOS Legends membuat pertandingan makin memanas.
Seluruh turret dari kedua tim ini berhasil dilucuti lawan masing-masing, namun ONIC Esports bisa survive berkat Balmond dari Butsss.
Ia mampu menahan minion dengan cepat dan memberikan kontribusi besar atas kemenangan tim Landak Kuning tersebut.
Baca Juga: RRQ Hoshi Masih Berjaya, Alter Ego Esports Kalah Lagi di MPL ID S8
Hari kedua babak Playoff MPL ID Season 8 menjadi hari yang menegangkan, di mana dari dua match yang disuguhkan, terciptalah skor 3-0 dari masing-masing match.
RRQ Hoshi dan ONIC Esports dengan mudah mampu mempertahankan posisinya di babak Upper Bracket.
Sedangkan Alter Ego Esports dan EVOS Legends harus turun ke Lower Bracket.
Baca Juga: Butsss Tampil Ganas, ONIC Esports Sukses Comeback Lawan BTR Alpha!
Keempat tim tersebut akan bertanding di bracketnya masing-masing besok (23/10) dengan sistem Best of 5 (Bo5).