Snapdragon 4 Gen 1 menambahkan beberapa dukungan fitur gaming seperti dukungan refresh rates hingga 120Hz FHD+.
Chipset ini juga mengusung fitur Variale Rate Shading yang membuat pengalaman bermain game pengguna menjadi lebih impresif.
Untuk konektivitas, Snapdragon 4 Gen 1 dibekali modem Snapdragon X51 5G yang membuatnya mampu menjalankan konektivitas 5G.
Konektivitas 5G juga masuk sebagai fitur gaming dari chipset ini karena bisa menekan latensi saat bermain game online.
Baca Juga: Samsung Rilis Chipset Gaming Exynos 2200, Punya Fitur Ray Tracing!
Snapdragon 4 Gen 1 dan Snapdragon 6 Gen 1 akan segera meluncur untuk beberapa vendor smartphone Android.
Qualcomm mengungkapkan bahwa smartphone dengan chipset Snapdragon 6 Gen 1 dan 4 Gen 1 akan rilis di akhir tahun ini.
Bagaimana pendapat sobat GridGames terkait chipset gaming baru Qualcomm ini? Bagikan pendapatmu di kolom komentar ya! (*)